Dengan menggunakan komputer, kita dapat menikmati kemudahan untuk mengakses berbagai jenis media. Kita dapat melihat-lihat koleksi foto, mendengarkan musik, dan menonton film atau video. Film atau video tersimpan dalam komputer kita dalam berbagai format yang berbeda. Beberapa format yang cukup sering kita temui adalah AVI, MPEG, DivX, FLV, dan sebagainya.
Yang terkadang menjadi masalah adalah, tidak semua perangkat dapat menggunakan semua format video yang ada. Contohnya, disaat kita ingin memutar video di handphone kita, terkadang kita harus mengubah formatnya menjadi 3GP terlebih dahulu, kecuali jika kita menggunakan smartphone.
Untuk mengubah format video yang kita miliki, kita dapat menggunakan aplikasi iWisoft Free Video Converter. Aplikasi ini dapat dengan cepat mengubah format video dengan hasil yang memuaskan. iWisoft Free Video Converter dapat mengubah format video ke dan dari format seperti MPEG, WMV, AVI, DivX, XviD, MP4, FLV, dan masih banyak lagi. Aplikasi ini juga dapat mengubah ke dan dari berbagai format file audio seperti MP3, AAC, WMA, CDA, APE, RAM, AC3, AU, dan sebagainya.
Kita tidak perlu mengubah format dari video ataupun audio yang kita miliki satu per satu. Dengan menggunakan iWisoft Free Video Converter, kita dapat mengubah format dari banyak file sekaligus. Selain kemampuan untuk mengubah format file video dan audio, iWisoft Free Video Converter juga menyediakan fitur untuk melakukan berbagai fungsi editing, seperti crop, trim, merge, menambahkan watermark, menambahkan berbagai efek, dan sebagainya.
Sesuai dengan namanya, aplikasi iWisoft Free Video Converter adalah aplikasi yang dapat kita gunakan secara gratis. Kita dapat mengunduh aplikasi ini dari situs resmi nya di www.easy-video-converter.com.